Desain Teras Rumah

Desain Teras Rumah – setiap orang pasti ingin mempunyai teras yang indah supaya bisa mempercantik tampilan eksterior rumah dari depan. Pada zaman milenial ini, desain teras rumah yang sederhana tengah digemari. Hal tersebut dikarenakan model teras seperti itu akan semakin mempercantik rumah dan tidak memakan banyak tempat. Nah, untuk mencari inspirasi desain teras rumah terbaru, anda bisa melihat beberapa ide berikut ini.

1. Teras Lesehan

Untuk memberi kesan teras yang hangat, anda harus menghias teras rumah agar kita nyaman berada di dalamnya. Salah satunya dengan memilih konsep terbaru yakni konsep lesehan. Konsep ini bisa dimulai dengan menaruh bantal bantal duduk yang berwarna-warni. Kemudian memasang lantai bermotif kayu serta menambahkan tanaman gantung di dindingnya. Dengan begitu teras anda akan terlihat asri dan kenyamanan pun akan terjaga.

2. Teras ala Hotel Pinggir Laut

Untuk membuat teras layaknya berada di hotel tepian pantai, anda bisa membuat teras yang di dalamnya terdapat kursi kayu menghadap ke laut. Untuk menambah kesan berada di laut, anda bisa menambahkan kursi pantai yang bisa digunakan untuk bersantai bersama keluarga. Bisa juga menambahkan meja kursi yang kita gunakan untuk acara dinner bersama keluarga sembari menikmati alam bebas pantai. Anda pun bisa mengkonsepkan teras yang luas berlantai kayu untuk menambah keasrian teras.

3. Apartment Rooftop Terrace

Untuk anda yang kerap mengadakan pesta atau acara apapun bersama teman kantor di apartemen, maka bisa mulai mengkonsepkan teras rooftop agar suasana lebih fun. Ukuran dari teras ini juga harus sesuai dengan balkon apartemen yang anda tempati. Ditambah juga dengan penempatan kursi kayu atau sofa yang dilengkapi dengan meja yang sesuai. Untuk lebih mendukung aktifitas di teras, anda juga bisa menempatkan perapian ataupun alat untuk melakukan BBQ.

4. Romantic Style

Anda ingin kencan romantis dengan pacar atau istri tanpa keluar rumah? Hal itu bisa dilakukan di teras.
Desain teras rumah yang satu ini sangat mudah untuk dijadikan tempat kencan romantis bersama pasangan. Kuncinya adalah Anda tinggal membeli lampu natal dan lilin untuk mendukung suasana romantis. Lengkapi juga peralatan makan berkonsep sesuai pada teras rumah supaya makan malam yang dilakukan di teras ini lebih nyaman.

5. Teras Kotak Kaca

Jenis teras yang ke 5 ini memang memiliki desain sangat unik. Seperti namanya, teras ini membuat anda layaknya ada dalam kotak kaca. Konsep teras ini cukup menarik sehingga bisa anda gunakan untuk ruang tamu juga. Fungsi lainnya ialah sebagai ruangan santai keluarga. Meskipun ruangan ini tertutup, tapi anda masih bisa menikmati pemandangan luar rumah layaknya di teras. Konsep lantainya masih tetap dengan konsep teras sebelumnya yakni dengan menambahkan lantai dari kayu.

6. Teras dengan Fireplace Mungil

Teras ini memiliki desain yang unik. Konsep teras ini sangat cocok untuk anda yang suka hunian ala eropa. Tambahkan hiasan fireplace berbahan batu agar teras maupun halaman depan lebih cantik. Selain itu, Anda juga bisa menambahkan beberapa kursi dan meja kayu unik untuk menjamu tamu-tamu Anda.

7. Nostalgic Design

Nah, melihat dari namanya, tentu teras ini berkonsep rumah jaman dulu di jaman kakek nenek kita. Desain klasik dari teras ini akan membuat siapa saja merasa nyaman dan teringat masa lalu.

8. Elegant Style

Jika Anda mempunyai hobi berbincang dan bertemu dengan teman Anda di cafe. Anda bisa merubah teras rumah anda dengan desain teras rumah yang elegant seperti cafe. Lengkapi dengan satu set tempat duduk dan meja supaya suasananya lebih nyaman.

9. Teras dengan Tumbuhan Rambat

Desain teras rumah yang seperti ini memang akan terlihat lebih cocok jika diaplikasikan untuk villa. Adanya hiasan berupa tanaman rambat di tiang teras menjadikan teras terasa sejuk di tempati. Meskipun desainnya cukup sederhana, tapi cukup nyaman di tempati. Tambahkan juga pagar kayu setengah badan di sekeliling. Anda bersama keluarga bisa bersantai di teras sambil menikmati indahnya pemandangan dengan secangkir teh atau kopi.

10. Teras Vintage

Yang terakhir adalah teras berkonsep vintage yang bisa diberi warna biru putih. Tambahkan juga lantai keramik motif motif vintage untuk menambah ramai kesain teras anda. Sedangkan penambahan bangku warna hbiru putih pun sangat perlu supaya serasi dengan konsep teras rumah. Lengkapi bangku dengan bantal dan letakkan pot tanaman di teras agar lebih asri.

Itulah beberapa Desain Teras Rumah yang kami bagikan. Semoga dari beberapa desain di artikel ini bisa menjadi inspirasi Anda untuk menghias rumah Anda semakin indah dan nyaman.

Recommended Posts